Pages

Senin, 17 Februari 2014

7 Lagu Misterius di Indonesia

1. Lengsir Wengi – NN
Lagu ini telah di kenal luas oleh masyarakat Indonesia sebagai lagu pemanggil hantu dan segala jenis makhluk halus lainnya. Lagu ini diceritakan bahwa pertama kali diciptakan oleh Sunan Kalijaga . Lagu yang bertempu lembut dan pelan ini mampu menurut ceritanya, bertujuan untuk mengusir dan mencegah beliau dari makhluk gaib dan juga bermakna doa kepada Tuhan dengan tujuan yang sama. Berikut lirikd ari lagu Lengsir Wengi sendiri.
Lingsir wengi sliramu tumeking sirno
Ojo tangi nggonmu guling
Awas jo ngetoro
Aku lagi bang wingo wingo
Jin setan kang tak utusi
Dadyo sebarang
Wojo lelayu sebet
Kalau di artikan ke bahasa Indonesia, kurang lebih seperti ini.
Menjelang malam, dirimu akan lenyap
Jangan bangun dari tempat tidurmu
Awas jangan menampakkan diri
Aku sedang dalam kemarahan besar
Jin dan setan yang kuperintah
Menjadi perantara
Untuk mencabut nyawamu
Jadi, sebenarnya menurut mitosnya lagu Lengsir Wengi ini dinyanyikan oleh Sunan Kalijaga untuk mencegah dan mengusir segala makhluk halus. Masyarakat Indonesia saat ini mempercayai jika kita mendengar Lengsir Wengi ini akandi datangi oleh makhluk halus. Padahal makna sebetulnya adalah kebalikannya.
Namun, ada juga yang mengatakan bahwa, jika kita mendengarkan lagu ini, memang makhluk halus akan datang. Hal ini dikarenakan, sebelumnya lagu ini dinyanyikan oleh Sunan Kalijaga, sehingga makhluk hidup akan merasa segan kepada Sunan Kalijaga. Namun, saat kita menyanyikan lagu ini, mitosnya makhluk halus akan merasa terhina karena mereka merasa terhina di usir oleh manusia biasa.
Terserah mau percaya atau tidak. Karena ini semua cuma mitos.
2. Ku Katakan Dengan Indah – Peterpan
Lagu Peterpan ini ada di album kompilasi ke empat, Untuk Sahabat Peterpanpada tahun 2005. Lagu ini di rekam di studio tempat lagu Almarhumah Nike Ardilla juga di rekam. Pada salah satu bagian, yaitu  “Kau hancurkan hatiku…” terdengar suara seperti suara perempuan sedang bernyanyi. Saat pihak studio ingin menghapus bagian itu, tetap tidak bisa. Dan juga saat di take ulang, suara itu tetap muncul. Tetapi suara itu tetap di biarkan begitu saja karena suara tersebut sama sekali tidak mengganggu dari lagu itu. Konon, jika peterpan membawa lagu Ku Katakan Dengan Inddah di konser, pada bagian itu dinyanyikan oleh fans, karena jika di biarkan kosong, maka suara perempuan itu akan muncul kembali.
Sekali lagi, terserah mau percaya atau tidak. That’s just mitos.
3. Takdir – Rezso Seress
Lagu takdir merupakan lagu yang berkembang di daerah Pati dan sekitarnya. Sama halnya dengan lagu Lengsir Wengi, lagu ini dianggap dapat memanggil hantu yang bernama Lita. Walaupun tertera penulis dari lagu itu adalah Rezso Seress, namun sebenarnya pencita lagu ini masihlah menjadi misteri.
Pertama kali berkembang di Pati, lagu ini beredar melalui perantara HandPhone. Menurut ceritanya, lagu ini menceritakan tentang wanita yang meninggal sebeleum menyatakan cintanya kepada laki-laki misterius. Lalu, sang laki-laki ini akhirnya mengetahui namun terlambat karena sang perempuan telah pergi. Sebagai wujud rasa menyesalnya, dia menciptakan lagu ini. Berikut lirik lagu takdir.
Kularutkan ke malam sunyi
Kusandarkan ke Hari yang hitam
Ku masih terpaku
Telah kupanggil angin malam
Ku harapkan kan di hempas
Namun semua sia sia kau telah pergi
Reff:
Ketika malam datang
Ku tak bisa melihatmu
Ketika pagi datang
Ku tak bisa menyentuhmu
Kau telah pergi …
Memang salahku tak pernah tau
Tentang isi hatimu
Namun sekarang kau tutup mata tuk selamanya
Mitosnya, siapapun yang mendengar lagu ini tepat tengah malam, maka yang mendengarkan lagu ini secara tiba-tiba akan berlaku aneh. Kadang ada yang menangis, diam, tertawa bahkan sampai histeris.
Menurut kesaksiaan dari yang mendengarkan lagu ini, diantaranya :
  • Seorang siswi di Pati ketika mendengarkan lagu ini tepat jam 12 malam melalui MP3. Dia mendapati lagunya ini dari temannya. Setelah mendengar lagu ini, dia mendadak linglung selama 2 hari. Pada malam hari kedua tersebut, ibunya bermimpi kalau ada seorang wanita yang mengantarkan anaknya dan perempuan itu lalu pergi. Lalu besoknya, siswi tersebut kembali membaik.
  • Seorang Siswi di Kudus mendengarkan lagu ini dua malam berturut-turut pada jam 1 dini hari dengan MP3-nya, selama dua hari berturut-turut pula ia di hampiri sosok perempuan berbaju kuning di mimpinya.
  • Anak-anak tongkrongan yang menyanyikan lagu tersebut pada malam hari, tiba-tiba melintas seorang perempuan yang berbaju kuning dan tiba-tiba menghilang.
  • Seorang guru musik mencium bau wangi ketika mendengar lagu ini pada jam 1 dini hari. Ia juga bermimpi diajak oleh seorang wanita berbaju kuning untuk pergi namun ia menolaknya.

4. Selepas Kau Pergi – La Luna
La Luna merupakan band Indonesia yang di bentuk di bandung. Lagunya “Selepas Kau Pergi” terdapat di album musik ke tiga La Luna, Menanti Pagi pada tahun 2003. Sebenarnya lagu ini biasa saja, bahkan bisa di bilang lagu ini enak. Dengan melodi yang sendu dan lembut. Lagu ini bercerita tentang dua orang kekasih yang berpisah namun tetap saling mencintai satu sama lain. Yang aneh dari lagu, jika di perhatikan baik-baik di video clipnya, kita dapat mendengarkan suara gamelan yang aneh di beberapa part, terutama part awal dan akhir. Pertama kali mendengarkan, memang benar jika kita akan mengatakan bahwa itu merupakan instrumen yang memang ada di dalam lagu tersebut. Namun, jika di perhatikan baik-baik, instrumen gamelan itu memanglah beraturan, tetapi tidak mengikuti melodi dari lagu tersebut. Suara gamelan tersebut seakan terpisah dengan melodi lagu Selepas Kau Pergi tersebut.
5. Nina Bobo – NN
Lagu ini sangat terkenal karena merupakan salah satu lagu anak-anak Indonesia yang dinyanyikan secara turun temurun. Mitosnya, lagu ini dinyanyikan dan diciptakan oleh seorang Belanda. Nina Van Mijk, anak dari seorang komposer dan pemusik memilih menetap tinggal di Indonesia untuk mendalami musik nusantara bersama keluarganya.
Hidup Nina berjalan normal bersama masyarakat pribumi. Namun, ternyata hal ini tak berlangsung lama, karena tiba-tiba Nina mendadak histeris di kamarnya pada saat hujan turun tak henti-hentinya bersama petir yang saling bersahutan. Sang Ayah dan Ibu merasa takut dan berusaha mendobrak pintu kamarnya.
Ketika pintu berhasil di dobrak, penampakan yang tak seharusnya pun terlihat. Terlihat diranjang tidur Nina melipat tubuhnya kebelakang persis dalam posisi kayang merayap mundur sambil menjerit – jerit dan sesekali mengumpat – ngumpat dengan bahasa Belanda. Rambutnya yang lurus pirang menjadi kusut tak keruan, kelopak matanya menghitam pekat. Itu bukan Nina, itu adalah jiwa jahat yang bersemayam ditubuh Nina. Nina kerasukan.
Sudah seminggu berlalu semenjak malam itu, Nina dipasung didalam kamarnya. Tangannya diikat dengan seutas tambang. Keadaan Nina kian memburuk, tubuhnya semakin kurus dan pucat. Ibu Nina hanya bisa menangis tiap malam ketika mendengar Nina menjerit – jerit. Ayah Nina tidak tahu harus berbuat apa karena kejadian aneh seperti ini tidak pernah diduganya. Karena putus asa dan tidak tahan melihat keadaan anaknya, ayah Nina pulang ke Belanda sendirian meninggalkan anak dan istrinya di Nusantara. Pembantu rumanya pun pergi meninggalkan rumah itu karena takut. Tinggalah Nina yang dipasung dan Ibunya di satu rumah tak terurus.
Kembali lagi pada satu malam badai, namun aneh, kala itu terdengar Nina tidak lagi menjerit – jerit. Kamarnya begitu hening. Perasaa ibu Nina bercampur aduk antara bahagia dengan takut. Bahagia bila ternyata anaknya sudah sembuh, tetapi takut bila ternyata anaknya sudah meninggal.
Ibu Nina mengintip dari sela – sela pintu kamar Nina, dan ternyata Nina sedang duduk tenang diatas ranjangnya. Tak berkata apa – apa tapi sejurus kemudian dia menangis sesengukan. Ibu Nina langsung masuk kedalam kamarnya dan memeluk Nina erat – erat dan melepas tali tambang yang melilit tangannya. Sambil menangis Nina berkata, “Ibu, Aku takut”.
Ibunya pun menjawab, “Tak apa nak. Ibu ada disini. Ayo kita makan bersama!”.
“Aku tidak lapar, bu. Tapi, bolehkah aku meminta sesuatu?”
“Apapun, nak! Apapun!”
“Aku mengantuk bu. Aku ingin tertidur pulas. Maukah ibu mau menyanyikan lagu kepadaku?”
Dengan sedikit bingungpun, ibunyapun menjawab, “Baiklah, nak. Ibu akan mencobanya”.
Tentu anda semua tau lagu apa yang dinyanyikan oleh ibu Nina. Setelah, ibu Nina menyelesaikan lagunya, Nina tertidur pulas di pangkuan ibunya dan kembali ke keadaan semula, seorang gadis yang cantik. Namun, saat itu, Nina tidak sedikitpun mengerakkan tubuhnya. Ternyata, Nina meninggal di pangkuan ibunya dengan cantik.
Konon katanya ketika anda menyanyikan lagu ini untuk pengantar tidur anak – anak anda yang masih bayi, tepat ketika anda meninggalkan kamar tempat anak anda tertidur. Nina akan datang ke kamar anak anda dan membuat anak anda tetap terlelap hingga keesokan paginya dengan sebuah lagu.
6. Jauh – Gaby
Lagu ini terkenal pada tahun 2007 dan si remake kembali oleh band Caramel dengan judul Tinggal Kenangan. Menurut kisahnya, lagu ini ciptakan oleh Gaby, seorang gadis yang meninggal bunuh diri seusai ditinggal pergi oleh pacarnya. Gaby, yang diceritakan saat itu kelas 3 SMA akan menghadapi ujian kelulusan. Jadi, pacarnya pun berusaha tidak menganggu Gaby dalam belajar. Namun, ternyata sebelum ujian selesai, pacarnya pergi meninggalkan Gaby selama-lamanya karena kecelakaan motor. Keluarga dan temannya pun berusaha menutup-nutupi kematian sang pacar agar konsentrasi Gaby tidak pecah. Saat selesai ujian, Gaby mencari sang pacar dan pada saat itu pula keluarga dan temannya memberi tahu kejadian yang di alami sang pacar. Gaby pun menjadi histeris dan sedih memilih mengurung diri di kamar. Di kamar itulah, Gaby menciptakan lagu yang berjudul Jauh ini. Gaby memilih menyusul pacarnya dengan bunuh diri. Ada yang mengatakan Gaby memilih terjun bebas dari gedung bertingkat.
7. Sephia – Sheila on 7
Kisahnya, saat malam hari Eros memainkan gitarnya, tiba-tiba bunyi telepon berdering dan terdengar suara perempuan yang mengakui bernama Sephia. Eros yang saat itu lantas kebingungan bertanya dari mana ia mendapat nomor telepon rumahnya itu. Dia menjawab ia mendapati nomornya itu dari sesama fans dan ia menelpon dari telepon umum di depan rumah Eros. Eros pun penasaran dan melihat keluar ke arah telepon umum di depan rumahnya. Ternyata di sana tidak ada siapa-siapa. Namun, telepon tersebut tampak melayang seakan ada yang menggunakannya. Eros yang ketakutan pun langsung menutup teleponnya tersebut.
Eros pun merasa penasaran dan mencari segala informasi mengenai Sephia. Setelah mengumpulkan informasi, Eros pun pergi ke rumah Sephia dan orang tua Sephia pun mempersilahkannya masuk.
Saat Eros bertanya mengenai Sephia, tiba-tiba orang tuanya pun sedih. Ternyata Sephia adalah fans berat dari Sheila on 7 dan ia telah meninggal beberapa bulan yang lalu karena kecelakaan mobil ketika hendak pergi menonton konser Sheila on 7.
Lalu orang tua Sephia mengajak Eros ke kamar Sephia. Terlihat disana di penuhi dengan poster Sheila on 7. Pada saat itu pula, Eros juga di ajak ke makan Sephia dan Eros pun berdoa untuk Sephia.
Karena peristiwa ini, Eros pun menciptakan lagu Sephia ini.
_________________________________________________

5 Hewan Misterius yang Keberadaannya Masih Dirahasiakan



Ahool - Bumi ini ternyata masih menyimpan banyak sekali keajaiban. Salah satunya adalah fauna atau hewan, belakangan ini banyak bermunculan hewan-hewan aneh yang baru di temukan. Yang dulu ada kembali ada, kenapa? Karna hewan-hewan ini mirip seperti hewan jaman purba dulu, berukuran besar dan cenderung seram atau sering di sebut Dinosaurus.

Ada 5 hewan misterius yang berhasil di temukan, namun keberadaan mereka ada yang masih misterius dan sulit di terima kebenarannya dan ada juga yang sengaja di rahasiakan. Mungkin untuk menghindari ekploitasi berlebihan yang dapat berdampak kepunahan. Dan inilah ke 5 hewan misterius tersebut. Dan salah satunya ada di Indonesia.


1. Ahool, Kelelawar Raksasa


Hewan ini berjenis kelelawar, tetapi ukurannya tak wajar, serta wajah menyerupai kera dan memiliki taring. Mengerikan ya? Hewan ini pertama kali ditemukan oleh Dr. Ernest Bartels pada tahun 1925. Bartels yang kala itu menyusuri Gunung Salak di kawasan Jawa Barat untuk melakukan penelitian. Menemukan kelelawar raksasa ini menukik diatas kepalanya.

Dan 2 tahun kemudian ketika Bartels berbaring di tempat tidurnya di pondok Tjijengkol sekitar tengah malam ia mendengar suara berbunyi "ahool. ahool..", Bartels yang kala itu penasaran, langsung mengambil obor dan memeriksa kearah suara tadi, dan yang ia temukan adalah kelelawar yang sama persis ketika ia temui di Gunung. Oleh karena itu hewan ini dinamakan 'Ahool' bukan Ahok ya?!


2. Serigala Andean


Hewan ini sebenarnya bukan serigala, sering kali di jumpai berkeliaran di sekitar laut Arktik di Amerika Utara. Yang membuat hewan ini unik adalah, tubuhnya tak berbulu, hanya pada bagian kepala dan ekor saja yang berbulu, bulunya tersebut berwarna kuning keemasan. Wah, jadi mirip salah satu monster di pokemon ya?


3. Tsuchinoko


Hewan dengan tubuh menyerupai ular ini terdapat di beberapa daerah di Jepang, kecuali daerah Hokkaido dan kepulauan Ryukku hewan ini tidak ditemukan. Nama 'Tsuchinok'o berasal dari bahasa penduduk Kansai yang meliputi wilayah Kyoto, Mie, Nara dan Shikoku yang berarti “hewan”. Namun keberadaan hewan ini belum bisa dibuktikan kebenarannya, dan juga belum pernah ada yang berhasil menangkapnya, karena hewan ini amat lincah, selain itu juga kebanyakan orang yang menemukannya ketakutan, mungkin karna penampakannya yang seram ya.


4. Tasmanian Tiger


Hewan dengan nama latin 'Thylacinus Cynocephalus' jika dilihat sepintas wajahnya mirip dengan serigala,namun hewan ini tergolong 'marsupial karnivora' (masih kerabat dengan marsupilami kah?) modern terbesar yang pernah di ketahui. Mengapa dikatakan harimau? karena terdapat belang di tubuhnya yang menyerupai harimau.

Hewan yang hanya terdapat di benua Australia dan Papua ini dinyatakan punah sejak abad ke-20. Berdasarkan jasad renik yang ditemukan, hewan ini diperkirakan hidup pada zaman Moizen. Namun pernah ada yang mengaku melihat hewan ini dan mencoba untuk menangkapnya, ternyata ada segerombolan hewan tersebut. Apakah benar?


5. Yeti


Mahluk legenda yang satu ini mirip dengan Bigfood, hanya saja tempat hidupnya dan warnanya yang berbeda. Yeti berbulu tebal berwarna putih, hidupnya di daerah dingin, kisah Yeti ini muncul pertama kali, mengatakan jika hewan ini hidup di pegunungan Himalaya Nepal.

Namun banyak yang meragukan kebenaran hewan ini, apakah benar adanya atau hanya dongeng belaka? Namun banyak juga yang percaya dan mengatakan pernah melihat dan berhadapan langsung dengan Yeti. Hmmm... Semuanya masih penuh dengan misteri ya? Termasuk yang manakah kamu? Kubu Percaya atau tidak percaya?

Minggu, 16 Februari 2014

5 Lubang Misterius di Dunia


21JUN
Kali ini saya akan mengajak Anda untuk membahas tentang lubang-lubang yang paling misterius dan unik di dunia. Lubang-lubang ini sebagian besarnya terbentuk secara alami dan merupakan keajaiban alam. Berikut lubang-lubang tersebut:
1. The Door to Hell-Uzbekistan
“The door to hell”, begitulah sebutan orang-orang untuk tempat yang satu ini. Tempat ini disebut begitu karena bentuknya yang aneh seakan-akan terhubung dengan inti bumi. Situs yang terletak di dekat kota kecil Darvaz di Uzbekistan ini tergolong aneh jika dibandingkan dengan lubang-lubang dunia yang lain.
Dibilang aneh karena tidak seperti lubang2 yang lain, lubang yang satu ini diselimuti oleh api yang terus-terusan menyala tanpa henti. Konon, sudah lebih dari 35 tahun api tersebut tetap menyala. Apa yang membuatnya bisa dapat terus menyala?
Menurut para peneliti dan geologist, lubang tersebut adalah keajaiban. Dia tidak mengeluarkan gas-gas yang beracun, tidak seperti kebanyakan lubang2 raksasa lainnya. Seharusnya karena kedalamannya yang sangat dalam lubang tersebut mengeluarkan gas beracun, tapi yang ini tidak.
Banyak spekulasi yang merebak terkait proses pembentukan lubang ini. Ada yang bilang ini adalah keajaiban alam. Ada yang mengatakan bahwa ini bekas tempat meteor berskala sedang jatuh. Ada juga yang mengatakan bahwa ini akibat dari kecelakaan pada pengeboran eksplorasi gas alam pada tahun 1986 yang menimbulkan ledakan besar, ini adalah bekas ledakan tersebut. Namun tidak satupun teori yang dapat dibenarkan.
Apakah sebenarnya yang terjadi sehingga menciptakan fenomena alam seperti ini? Apa yang membuat api tersebut dapat menyala hingga bertahun-tahun?
2. Kimberley Hole – Afrika Selatan
Lubang Besar Kimberley berada di Afrika Selatan dan lubang ini mencapai kedalaman 1.097 meter dan garis tengah lubang ini adalah 463 meter. Lubang ini adalah yang terdalam yang pernah digali manusia di atas bumi ini. Dari tahun 1866 hingga 1914 (ditutup pemerintah) sebanyak 50.000 penambang telah menggali lubang ini dan menghasilkan lebih dari 3 ton berlian. Jumlah tanah yang terbuang oleh penambangan diperkirakan sekitar 22,5 juta ton.
3. Glory Hole – Monticello Dam, CaliforniaLubang ini merupakan spillway terbesar di dunia, digunkan apabila air sudah melebihi kapasitas waduk dan harus dikurangi volumenya. Dengan ukuran ini memungkinkan untuk mengkonsumsi 14.400 kubik air setiap detik.  Lokasi lubang ini berada di Bendungan Monticello, California, Amerika.
Coba perhatikan lubang pada bagian kiri gambar di atas, jika Anda melompat ke dalam maka Anda akan keluar dari pancaran air di dekat bagian bawah bendungan (Gambar di bawah).
4. Bingham Canyon Mine – Utah
Lubang ini dibuat manusia untuk pertambangan. Pengerukan dimulai pada tahun 1863 dan masih terus berlangsung sampai dengan hari ini. Pada saat ini ukuran lubang adalah dengan kedalaman 0,75 mil dan lebar 2,5 mil.
5. Great Blue Hole – Belize
Fenomena geografis yang luar biasa ini dikenal sebagai “Blue Hole” terletak 60 mil di bagian daratan Belize. Terdapat banyak “blue hole” di seluruh dunia, tetapi tidak seperti yang menakjubkan ini. Pada permukaan diameter lubang adalah 0,25 mil, dengan kedalaman mencapai 145 meter. Dengan jelas bisa diamati dengan menyelam.

Sabtu, 15 Februari 2014

10 Jejak Misterius yang Belum Terungkap

Redaksi KEI FM / Friday, 20 April 2012 00:55
Foto_10_mister-00rongorongo
Ada kalanya sebuah peristiwa penting dalam sejarah masih terus menjadi misteri yang tidak bisa diungkapkan, dijelaskan bahkan dipecahkan. Meskipun upaya para arkeolog terus mencari jawabannya, apa daya belum terlihat titik terang sedikit pun.
10 misteri di bawah ini membuat banyak orang masih bertanya - tanya karena sampai sekarang belum terjawab, bahkan sebagian besar dari kita melupakannya..




1. Rongorongo
Foto_10_mister-01rongorongo
Meskipun banyak orang yang tahu tentang Moai di Easter Island, namun tidak banyak yang tahu tentang misteri lainnya berkaitan dengan Easter Island.
‘Rongorongo’ adalah bahasa tulisan yang sulit dibaca dari para penduduk awal di daerah tersebut. Rongorongo dianggap misterius karena tidak ada tetangga kaum oceania yang menggunakan bahasa tulisan.
Bahasa ini muncul di sekitar tahun 1700an, meskipun sayangnya hilang setelah para penjajah Eropa awal melarangnya disebabkan oleh kaitan-kaitannya dengan akar pagan para penduduk asli di sana.
2. Helike Kota yang Hilang
Foto_10_mister-02helike_ruins
Pada akhir abad kedua Masehi, penulis Yunani, Pausanias menulis sebuah cerita tentang bagaimana (4-500 tahun sebelumnya?) di satu malam ketika gempa kuat menghancurkan kota besar Helike, dengan Tsunami yang menyapu habis apapun yang ada di kota besar yang pernah maju tersebut.
Kota tersebut, ibu kota dari Achaean League, adalah pusat ibadah yang dibaktikan kepada dewa kuno Poseidon, dewa laut. Tidak ada jejak masyarakat legenda yang disebutkan diluar tulisan-tulisan Yunani kuno sampai tahun 1861, ketika seorang arkeolog menemukan uang yang dianggap berasal dari Helike – sebuah koin perunggu dengan kepala Poseidon.
Pada tahun 2001, sepasang arkeolog berusaha menemukan reruntuhan Helike di bawah lumpur dan kerikil-kerikil pesisir tersebut, dan saat ini sedang menggabungkan bangkit dan kejatuhan mendadak dari apa yang telah menjadi Atlantis “sebenarnya.”

3. Mayat Berlumpur
Foto_10_mister-03Mayat
Misteri ini bahkan bisa menjadi sebuah masalah bagi para penyelidik legenda dari CSI dan semacamnya! Mayat-mayat berlumpur ini adalah ratusan mayat kuno yang ditemukan terkubur di sekitar rawa-rawa utara dan lahan-lahan basah di Eropa Utara.
Beberapa mayat ini memiliki tanda penyiksaan dan “kesenangan” abad pertengahan lainnya, yang membuat beberapa peneliti berpendapat bahwa korban-korban yang tidak beruntung ini adalah hasil dari pengorbanan ritual.

4. Runtuhnya Kaum Minoan
Foto_10_mister-04Runtuhnya_Kaum_Minoan
Kaum Minoan terkenal karena legenda Theseus dan Minotaur, namun faktanya kaum ini merupakan warisan dari peradaban yang pernah besar dan lebih menarik. Meskipun banyak sejarahwan berkonsentrasi pada kejatuhan Kerajaan Roma, runtuhnya kaum Minoan, yang menduduki pulau Crete, adalah sebuah misteri yang sama jika tidak lebih besar.
Tiga setengah tahun lalu, pulau tersebut digoncang oleh sebuah ledakan vulkanik besar di Pulau sebelahnya Thera. Para arkeolog menemukan buku-buku catatan yang menunjukkan bahwa kaum Minoan tetap bertahan selama 50 tahun setelah ledakan tersebut, sebelum akhirnya mereka benar-benar menghilang.
Teori-teori tentang apa yang mengakhiri mereka telah berkembang mulai dari debu vulkanik yang menutupi pulau tersebut dan menghancurkan semua hasil panennya sampai ke masyarakat lemah yang akhirnya tersingkirkan oleh serbuan para kaum Yunani.
5. Batu Carnac
Foto_10_mister-05Batu_Carnac
Setiap orang pernah mendengar tentang Stonehenge, namun hanya sedikit yang mengetahui Batu Carnac. 3000 batu megalitik ini tersusun dalam barisan yang sempurna sepanjang 12 kilometer di pesisir Brittany di Barat Laut Perancis. Mitologi di sekitar batu-batu tersebut menunjukkan bahwa tiap batu adalah tentara Roma yang diubah menjadi batu oleh Merlin Sang Penyihir.
Usaha-usaha penjelasan ilmiah menunjukkan bahwa batu-batu tersebut bisa jadi merupakan alat deteksi gempa yang rumit. Identitas kaum Neolithic yang membangunnya tidaklah diketahui.

6. Robin Hood
Foto_10_mister-06Robin_Hood
Semua orang pasti mengenal tokoh sahabat rakyat jelata ini. Namun kebenaran dari pria pemanah tampan ini masih berupa misteri. Pencarian sejarah perambok legendaris ini telah membesarkan sejumlah nama yang mirip dengannya. Salah satunya adalah seorang buronan Yorkshire bernama Rober Hod, yang juga dikenal sebagai Hobbehod atau Robert Hood dari Wakefield.
Pencarian tersebut menjadi semakin rumit seiring nama Robin Hood menjadi istilah umum bagi seseorang yang berada di luar perlindungan hukum. Ketika literatur mulai menambahkan karakter-karakter baru kepada dongeng tersebut seperti Prince John dan Richard the Lionheart, jejak tersebut semakin kabur. Sampai sekarang, tak seorang pun tahu siapakah sebenarnya tokoh kriminal ini.

7. Pasukan Romawi yang Hilang
Foto_10_mister-07Pasukan_Romawi_yang_Hilang
Setelah pasukan Parthia mengalahkan tentara Jendral Romawi Crassus, legenda mengatakan bahwa sekumpulan kecil Tahanan Perang tersebut berkelana melewati padang pasir dan akhirnya digulung oleh tentara militer Han 17 tahun kemudian.
Sejarawan Cina abad pertama, Ban Gu, menulis sebuah hikayat tentang konfrontasi dengan satu kumpulan pasukan aneh sekitar seratus personil yang berperang dalam “formasi unik berskala-ikan” untuk pasukan Romawi.
Seorang sejarawan Oxford yang membandingkan catatan-catatan kuno mengklaim bahwa pasukan romawi yang hilang tersebut menemukan kota kecil dekat padang pasir Gobi bernama Liqian, yang di dalam bahasa Cina berarti Roma.
Tes DNA sedang dilakukan untuk menjawab klaim tersebut dan semoga dapat menjelaskan beberapa tentara bermata hijau, berrambut pirang, dan menggemari perkelahian melawan banteng tersebut.

8. Naskah Voynich
Foto_10_mister-08Naskah_Voynich
Naskah Voynich yang misterius diduga telah ditulis di ke-15 atau abad ke-16. Penulis, script, dan bahasa naskah tetap tidak diketahui.
Yang tercatat, keberadaan naskah Voynich telah menjadi objek studi intensif oleh banyak profesional dan amatir kriptografer, termasuk beberapa peneliti (pemecah kode) Amerika dan Inggris Perang Dunia II ketenaran (yang semuanya gagal mendekripsi bagian apapun dalam teks).
Saat ini Voynich naskah disimpan dalam Perpustakaan Universitas Yale sebagai item "MS 408".
Edisi faksimili pertama diterbitkan pada tahun 2005
Kesan keseluruhan yang diberikan oleh lembaran-lembaran naskah tersebut menunjukkan bahwa isinya menyangkut farmakope atau membahas topik-topik di dalam pengobatan abad pertengahan atau modern awal. Namun, perincian ilustrasi yang membingungkan tersebut telah memunculkan berbagai teori tentang asal-usul buku tersebut, isi dari tulisan tersebut, dan tujuan naskah itu dibuat.
Dokumen tersebut mengandung ilustrasi-ilustrasi yang menunjukkan bahwa buku tersebut memiliki enam bagian: Herbal, Astronomis, Biologis, Kosmologis, Farmasi, dan resep-resep.

9. Mumi Orang Eropa Di Cina
Foto_10_mister-09Mumi_Orang_Eropa_Di_Cina
Penemuan menakjubkan mumi-mumi berusia 2000 tahun di lembah sungai Tarim Cina Barat terjadi pada awal tahun 90an. Namun yang lebih menakjubkan dibanding penemuan itu sendiri adalah fakta yang mencengangkan bahwa mumi-mumi tersebut berambut pirang dan berhidung panjang.
Pada tahun 1993, Victor Mayer seorang profesor universitas mengumpulkan DNA dari mumi-mumi tersebut dan tes-tes yang dilakukannya membuktikan bahwa mayat-mayat tersebut memiliki genetik orang Eropa.
Tulisan-tulisan Cina kuno dari milenium pertama SM menyebutkan kelompok-kelompok kaukasus yang berasal dari daerah timur-jauh yang disebut sebagai kaum Bai, Yeuzhi, dan Tocharian.
Meskipun begitu, tak satu pun yang benar-benar menyingkapkan bagaimana atau mengapa orang-orang ini berakhir di Cina.

10. Hilangnya Peradaban Lembah Hindus
Foto_10_mister-10Hilangnya_Peradaban_Lembah_Hindus
Kaum Lembah Hindus kuno, peradaban India tertua dan terkenal memiliki sebuah kebudayaan yang merentang dari India Barat sampai Afganistan dan memiliki jumlah penduduk sekitar 5 juta orang.
Le—peradaban tertua India—merupakan sebuah kelompok yang tampak sehat dan mengesankan di zaman perunggu. Keruntuhan mereka yang mengherankan dan mendadak tersebut menyamai keruntuhan kaum Maya.
Kaum Lembah Hindus ini adalah sebuah kebudayaan yang maju secara higienis dengan sistem pembuangan air canggih, dan tempat-tempat mandi yang dibandung secara amat bersih. Sampai saat ini tidak ada keterangan arkeologis tentang tentara, perbudakan, konflik, atau aspek-aspek lain dari masyarakat kuno. Tak seorang pun tahu kemana peradaban ini pergi.


Rabu, 05 Februari 2014

10 Jejak Misterius di Bumi

Bumi begitu banyak menyimpan misteri, dari kesemuanya itu, sebagian misteri tersebut bisa di kuak, tetapi lebih banyak yang masih tersimpan dan tetap menjadi misteri yang belum terpecahkan. Bahkan masih sulit dijelaskan memakai logika. Dan berikut ini 10 tempat misterius di Bumi, sedikit diantara banyaknya misteri di Bumi ini.

1. Pulau yang bisa Menghilang 
Pulau ini sungguh aneh. Yang berkembang adalah cerita - cerita misterius tanpa bisa dijelaskan secara pasti.Yang anehnya lagi, tidak semua orang bisa menemukan pulau ini. Cerita yang berkembang yang datang dari para petualang laut seputar keanehan keanehan. Pada tahun 1707, seorang kapten kapal asal Inggris, Andean Juliusmenemukan pulau ini, Namun anehnya, ia hampir tak bisa mencapai daratan pulau ini. Tapi ia berpendapat pulau ini memang ada bukan ilusi optic belaka. Karenanya dalam peta ia menandai dalam map sebagai pulau.
http://www.belantaraindonesia.org/

Anehnya lagi, 200 tahun kemudian ketika Laksamana Makaluofu dan tim inspeksi yang sedang berlayar ke Kutub Utara menggunakan kapal pemecah es, mencoba menemukan pulau yang berada di map itu, namun tidak menemukannya. Tahun 1925. seorang navigator, Woershi, berhasil mencapai pulau ini bahkan ia hafal kondisi pulau ini. Anehnya, lagi lagi tim ekspedisi yang terdiri dari para ilmuwan yang sengaja mendatangi pulau ini tahun 1928, gagal menemukan pulau ini. Sampai kini pulau itu tetaplah sebuah misteri yang tak terpecahkan. Seolah pulau itu hanya bisa dilihat ketika ia ingin memperlihatkan wujudnya!

2. Lembah Misterius di Antartika 
Ini adalah lembah misterius di Antartika. Belum ada yang bisa menjelaskan fenomena ini, kenapa ketika semua wilayah antartika ditutupi salju, lembah ini jusru kering dari salju. Ini sungguh aneh dan ajaib. Kalau dilihat dari atas, lembah ini seperti sebuah tutup panci di mana tetap kering sementara sekitarnya bersalju. Orang menyebut lembah ini adalah ‘lembah kering tanpa salju’ ( Antarctica’s Dry Valleys ).


Antartika bukan benua kosong, meski kalau menyebut jumlah penghuni, benua ini boleh dibilang berpenduduk paling sedikit dibanding benua yang ada dibumi. Karenanya fenomena ini tetaplah menjadi misteri bagi orang asing. Sebagaimana diketahui sekitar 14 juta kilometer persegi dari total luas benua Antartika, terselimuti salju yang ketebalannya bisa mencapai 2000 meter bahkan 4.800 meter. Di musim dingin, es juga membekukan lautan, sehingga sulit membedakan mana daratan mana lautan.

3. ”Moguicheng”, Kota Iblis di Cina 
Di Cina, orang lebih mengenal gurun ini sebagai “Moguicheng” atau kota iblis, terletak di Xinjiang, Cina. Di sana ada semacam benteng atau castle. Nah bila kita melintasi gurun menuju kastil, angin sepoi sepoi berhembus diiringi bunyi - bunyian seperti suara music yang datang dari kejauhan. Bunyi-bunyian bernada ini bukan seperti suara desiran angin yang kadang bersuit - suit, tapi memiliki nada seperti sebuah lagu. Orang orang yang melintasi gurun ini sepakat seolah mendengar nada dari kejauahan. Melodi itu seperti tercipta dari getaran 10 juta bel, tapi kadang - kadang orang dapat merasakan musik seperti menjentikkan lembut dari 10 juta gitar ‘string.

http://www.belantaraindonesia.org/

Namun, ketika badai datang, pasir - pasir yang diterbangkan oleh angin kencang, langit gelap gulita, situasi tiba - tiba berubah seperti neraka. Musik-musik indah berganti dengan suara suara aneh yang mengerikan. Mirip suara auman dari harimau, terompet dari gajah, dan suara lengkingan babi yang sedang disembelih, rengekan bayi menangis dan jeritan dari para wanita yang akan mati.

Suara - suara mengerikan ini terus menerus secara bergantian sehingga membuat suasana makin mencekam. Badai kemudian berputar - putar agresif dengan diserta gelegar di langit disertai suara menggeram ketakutan serigala di malam hari berawan. Entah bagaimana perasaan orang - orang yang membangun kota ini dulunya, dari manakah suara suara itu berasal belum ada yang bisa menjelaskan.

4. Zona Anomali Suhu di Henan 
Tempat ini terletak di Henan, Cina. Penduduk setempat menyebutnya “bingbing bei” atau punggung es. Tempat ini seolah tak tersentuh perubahan musim.. Ketika seluruh Cina sedang mengalami musim dingin, di tempat ini justru bersuhu hangat,warm zone. Ini memang sungguh aneh. Orang menyebut pergantian musim merupakan hokum alam yang tak bisa diubah, tapi di sini hal itu tidak berlaku. Lokasi persisnya adalah pegunungan sebelah timur dari Provinsi Liaoning. Penduduk mengalami suhu hangat, sementara daerah lain di Cina sedang mengalami perubahan musim.

http://www.belantaraindonesia.org/

Dengan adanya fenomena ini, kawasan ini mendapat julukan “zona anomali suhu.” Ini “zona anomali panas bumi” meluas hingga ke luar kota sebelah kiri sungai Hunjiang ke bagian akhir di sebelah kanan Sungai Hun hingga ke kaki bukit dekatGuandian Propinsi. Panjang “anomali suhu zona” adalah kira - kira 15km, dengan luas sekitar 106.000 meter persegi.

Uniknya ketika musim panas datang, daerah anomali suhu ini temperaturnya menurun. Ketika suhu musim panas mencapai 30 derajat celcius, suhu di sini justru berada di minus 12 derajat celcius, bahkan suhu super dingin ini terus merasuk hingga 1 meter di bawah tanah. Bahkan air tanah menjadi membeku saking dinginnya. Tempat ini telah berubah menjadi frizer ketika daerah lain kepanasan. Malah, jika kita meneteskan air ke bawah tanah, maka serta merta air itu akan berubah menjadi es. Luar biasa!

5. Lembah Kematian di Pegunungan Kunlun 
Ini merupakan kota kuno, Teotihuacan, disebut juga jalan kematian. Wilayah ini membentang dari apa yang disebut jalan utama “jalan kematian” ke utara - selatan. Kota ini ditemukan pada abad ke 10 Masehi, oleh Ards seorang prajurit yang merupakan tim pertama yang menemukan tempat ini. Ketika sampai di kota ini, ternyata kota ini tak berpenghuni.

http://www.belantaraindonesia.org/

Mereka percaya bahwa sepanjang jalan ini merupakan jalan menuju makam para dewa. Padas 1974, se orang Meksiko bernama Dayton Halisi mengatakan bahwa ia telah menemukan satuan pengukuran yang cocok untuk semua jalan - jalan dan gedung - gedung di kota kuno ini. Misalnya, unit kuil ular Teaodiwakan , bulan danPiramida Matahari adalah tingginya 21, 42, dan 63 “unit” masing - masing dengan rasio 1:2:3 berdasarkan perhitungan kuno.

Kota kuno ini terdapat di pengunungan Kunlun. Lembah itu dijuluki Lembah Kematian. Disebut demukian karena di sana ditemukan sisa sisa bulu, tulang , kerangka serigala, beruang, dan para pemburu dan beberapa tersebar di sekitar makam. Suasananya menjadi sangat mengerikan dan mencekam. Entah apa yang terjadi di sini. Inilah sebuah kisah nyata yang disampaikan oleh tim geologi dari Cina yang merekam sebuah peristiwa mengerikan.

Kisah itu terjadi pada 1983 tentang sekelompok kuda yang lapar merumput di rumput dan tiba - tiba menghilang secara aneh di lembah kematian itu. Seorang gembala pergi ke daerah larangan “The Gates of Hell” itu, untuk mencari kudanya. Tapi dia tak pernah kembali, hanya kudanya yang muncul di kaki pegunungan Kunlun.

Beberapa hari kemudian si pemburu ditemukan tewas mengenaskan. Pakaiannya sobek sobek, tubuhnya pun tak utuh lagi, nyaris tak berkaki, matanya melotot seolah melihat sesuatu yang mengerikan. Ia juga ditemukan dalam keadaan menggenggam erat senapannya, menunjukkan ia tengah memperjuangkan hidupnya sampai saat saat terakhir. Tapi yang paling ajaib adalah, di sekujur tubuhnya tidak dijumpai sedikitpun tanda bahwa dia telah diserang. Ini sungguh aneh..apa yang terjadi?

6. Segitiga Setan / Segitiga Bermuda 
Terletak di Atlantik Utara Barat, yang terdiri dari tujuh pulau besar, 150 pulau kecil, beberapa kelompok pulau karang. Keanehan Segitiga Bermuda pasti telah terkenal keseluruh dunia, misteri yang tak terpecahkan seiring dengan berseliwerannya cerita cerita aneh tentang kejadian kejadian yang terjadi di kawasan itu. Konon, setiap perangkat berteknologi tinggi atau alat - alat eletronik akan menjadi kerusakan ketika berada di kawasan ini, sehingga orang yang mengalami masalah di sini tidak mungkin bisa berkomunikasi ke dunia luar.

http://www.belantaraindonesia.org/

Itu sebabnya banyak kasus kecelakaan atau hilang tanpa bekas, tak dapat dijelaskan, karena kapal atau pesawat yang melintas itu seolah lenyap begitu saja tanpa jejak. Awak pun tak ada yang pernah terdengar beruntung bisa menghubungi dunia luar untuk bercerita tentang apa yang terjadi di sana. Karena karakteristik yang sangat misterius, orang - orang menyebut tempat ini sebagai segitiga setan.

7. Misteri Piramida di Afrika Utara 
Pernah anda berpikir bagaimana membangun piramida yang rata rata bertinggi 100 meter seperti di Mesir misalnya? Bagaimana menyusun batu batuan yang rata - rata beratnya mencapai 100 ton per – pieces. Ini adalah karya agung dan paling menakjubkan di dunia. Bukan hanya di Mesir, tapi piramida juga ada di Afrika Utara, di mana sungai Nil mengalir. Sebagaimana anda tahu, sungai Nil merupakan sungai terpanjang di dunia yang mengalir melintasi beberapa Negara, termasuk Afrika Utara. Di sepanjang sungai Nil di Afrika Utara, ada sekitar 80 piramida menjadikan kawasan itu sangat menakjubkan. Piramida tertinggi disebut Piramida Cheops dan dibangun oleh tumpukan batu - batu besar yang tumpang tindih.

http://www.belantaraindonesia.org/

Salah satu keunikan piramida adalah dalam membuat bangunan itu, untuk merekatkan antara batu - batuan tidak digunakan lem, paku, uniknya tidak ada retakan atau celah. Batu - batuan itu menempel rapat dan sangat kokoh. Tidak ada celah sedikitpun, sampai - sampai mata pisau tajam setipis apapun tak dapat menembus batas antar batu saking menempelnya. Piramida di Mesir dibangun 5000 tahun lalu, begitu tangguh terhadap angin betapa pun kuatnya, juga kokoh terhadap erosi. Seolah artefak ini tak dapat disentuh oleh alam. Inilah bangunan paling spektakuler yang pernah dibuat di bumi.

8.  Geysering di Tibet 
Geysering ditemukan di bagian atas Sungai Yarlung Zangbo di Tibet, Cina. Kolam - kolam air panas yang meledak ledak dengan bunyi bunyian yang keras. Ketinggian semburannya bisa mencapai 20 meter, bahkan jika hujan gerimis semburan bisa mencapai 70 meter. Ledakan ledakan keras itu terjadi setiap beberapa menit. SelainGeysering di Cina, geysering juga ada di Reykjavik, ibukota Islandia.

http://www.belantaraindonesia.org/

9. Shennongjia, Tempat Buas yang dihuni Makhluk Misterius 
Shennongjia terletak di persimpangan Sichuan, Hubei, merupakan pertemuan dua sungai, yaitu Sungai Yangtze di Cina dan Sungai Hanjiang. Luas areal ini 3.250 km2, 85 persen daerah tersebut berupa hutan. Ketinggian rata - ratanya adalah 1.700 meter, namun titik tertingginya 3.105.

http://www.belantaraindonesia.org/

Orang - orang menyebut lokasi itu adalah tempat yang liar dan buas. Ini berdasarkan dokumentasi sejarah tempat itu. Banyak kejadian mengerikan seputar tempat itu. Orang menduga di dalam sana, hidup makhluk buas, namun sampai kini tidak diketahui makhluk apakah gerangan. Upaya mengumpulkan bukti tentang keberadaan makhluk buas itu telah dimulai departemen terkait tahun 1977 - 1980. Para peneliti telah menemukan ‘jejak’ makhluk liar itu seperti kumpulan rambut, juga jejak kaki yang diduga dibuat oleh makhluk itu.

10. Pulau Paskah

http://www.belantaraindonesia.org/

Pulau misterius ini berada di antara Tahiti dan Chili. Dipenuhi patung - patung berwajah manusia yang terbuat dari batu vulkanik. Sampai sekarang belum terungkap jelas bagaimana kehidupan masyarakat Rapa Nui itu, selain peninggalan patung - patung yang unik.